THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES ?

Senin, 01 Agustus 2011

Steins;Gate


Steins;Gate adalah sebuah anime science dan misteri yang berpusat pada paradoks waktu dantime travel. Anime ini diangkat dari sebuah visual novel berjudul sama. Animenya diproduksi oleh White Fox.

Tokoh utama Steins;Gate adalah Okabe Rintaro, seorang “professor gila” yang sering mengkhayal dan aneh. Bersama Itaru Hashida (alias Daru) dan Mayuri Shiina, ia bekerja meneliti sebuah gadget microwave yang memiliki kemampuan mengubah sebuah pisang menjadi gel-bana, yaitu sebuah pisang berwarna hijau menyerupai gel.

Ceritanya berawal saat Rintaro pergi ke sebuah konferensi pers mengenai pembuatan mesin waktu yang dibawakan oleh Professor Nakabachi. Pada saat itu, Rintaro bertemu dengan seorang gadis bernama Makise Kurisu. Anehnya, meski Rintaro belum pernah bertemu dengannya sebelumnya, Makise mengaku bahwa dirinya bertemu dengan Rintaro 15 menit yang lalu.

Setelah berpisah, Rintaro menemukan mayat Makise di lantai atas gedung tersebut. Panik, ia mengirim sebuah SMS kepada Daru, namun saat mengirimnya, terjadi sebuah keanehan. Rintaro tiba-tiba kembali berada di luar gedung, namun di atap gedung tertancap sebuah satelit. Dalam kebingungan, Rintaro menyadari dari penjelasan Daru bahwa konferensi pers yang seharusnya ia datangi dibatalkan, dan SMS yang ia kirim kepada Daru ternyata dikirim ke waktu 1 minggu sebelumnya. Makise yang seharusnya terbunuh, ternyata masih sehat-sehat saja.
Dari sini, Rintaro menyadari bahwa ia telah mengirimkan SMS ke masa lalu yang menyebabkan masa sekarang menjadi berubah. Rintaro kemudian mendapat informasi tentang John Titor, seorang penjelajah waktu dari tahun 2036 yang sempat populer pada masa 2000-2001. Anehnya, ia mendapati koleksi bukunya dan referensi Google mengenai John Titor menghilang.

Dilihat dari jalan ceritanya, anime ini sangat susah dicerna. Begitu banyaknya peristiwa yang terjadi tanpa ada penjelasan yang mudah dimengerti membuat plot ceritanya menarik tapi sukar diikuti. Dari segi artwork dan character design, saya seperti menonton karakter dariPersona. Voice actingnya juga sangat bagus dan cocok dengan karakter yang diperankan seiyuu-nya.
Singkatnya, anime ini sangat bagus karena mengangkat tema yang sangat kompleks, namun mungkin bagi para penonton yang tidak suka dengan jalan cerita rumit, mungkin sebaiknya tidak menontonnya.

Dirrect-link (on-going)

episode 01

episode 02

episode 03

episode 04

episode 05

episode 06

episode 07

episode 08

episode 09

episode 10

episode 11

episode 12

episode 13

episode 14

episode 15

1 komentar:

Anonim mengatakan...

LuckyClub Casino Site 2021 | Free £10 Casino Bonus - Lucky
LuckyClub is a luckyclub.live new website launched in 2019, powered by the Lucky Club software. The casino is a newcomer, but it's still relatively new and has a very strong